"Trash Separation" - Christine

Christine for We Are Going Green campaign by Jetset EO

"Join the Green Revolution" adalah slogan pendukung Christine untuk Jetset Event & Party Organizer dalam kampanye We Are Going Green!. Sebagai seorang pelajar di SNA (Singapore National Academy) Surabaya, ternyata di sekolahnya sudah ada yang namanya sistem trash separation loh.

Apa itu trash separation?

"Trash separation adalah proses pengelompokan sampah sejak dibuang. Di sekolah saya ada tong sampah yang berbeda untuk sampah yang berbeda juga. Misalnya ada tong biru untuk sampah botol, tong merah untuk sampah organik atau basah," ujar Christine. "Saya selalu membuang sampah pada tong sampah yang sesuai. Karena aksi kecil saya ini sangat membantu lingkungan menjadi lebih hijau."

Christine pun kemudian menjabarkan dengan membuang sampah pada tong yang tepat dapat mempermudah pekerjaan tukang sampah dan juga pemilah sampah. Seperti kita ketahui, sampah akan dipilah-pilah lagi menurut ukurannya (recycle atau non-recycle) begitu di tempat pembuangan akhir. Dengan memilah sampah dari awal, dari kita sendiri, akan sangat mempermudah pekerjaan mereka dan menghemat banyak waktu dan biaya.

So, mari kita dukung Christine dan Jetset EO dalam menjadikan bumi kita tempat hidup yang lebih baik dengan melakukan hal-hal kecil: membuang sampah sesuai dengan klasifikasinya. Well done, Christine!